---- Keluarga Besar Kementerian Agama Kabupaten Rejang Lebong Mengucapkan Selamat Memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW 1434 H ---

Senin, 15 Juli 2013

Pengelola Keuangan Kemenag RL Lakukan Studi Banding ke Kota Metro

Bengkulu (Informasi dan Humas) 25/6- Lima Orang pengelola Keuangan Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Rejang Lebong (RL) belum lama ini lakukan studi banding ke Kantor Kemenag Kota Metro Provinsi Lampung.

Ketua Tim studi banding Drs. Kadar Najmidin mengatakan bahwa studi banding yang dilaksanakan bertujuan untuk melakukan koordinasi sekaligus evaluasi tingkat lintas sektoral tentang sistem Akuntansi Instansi Pemerintah khususnya di Kantor Kemenag Kota Metro yang pada tahun lalu dinobatkan sebagai juara 6 dalam hal laporan keuangan se-Indonesia.

Selain itu, Studi banding yang dilakukan juga untuk meningkatkan Sumber Daya Manusia dan kinerja Aparatur di Kantor Kementerian Agama Kabupaten Rejang Lebong khususnya dalam hal tertib Administrasi Pelaporan keuangan.

Lebih lanjut, Kadar Najmidin juga menyampaikan bahwa kunjungannya ke Kantor Kemenag Metro disambut baik oleh Kepala Kemenag Kota Metro, Drs. H. Luqmanul Hakim, MM yang mengharapkan Hubungan silahturrahmi dan koordinasi dan evaluasi tingkat lintas sektoral perlu di tingkatkan dan tidak terputus hanya dalam kegiatan ini saja.

Dalam kesempatan ini juga beliau menyampaikan selayang pandang tentang Kondisi Kota Metro Baik Secara Geografis maupun Kemasyarakatan dan kebudayaan Penduduk Kota Metro.

Ketua Tim Kankemenag Kab. Rejang Lebong Drs. Kadar Najmidin dan Kepala Kankemenag Kota Metro Drs. H. Luqmanul Hakim, MM bertukar cinderamata disaksikan oleh Karyawan dan Karyawati Kankemenag Kota Metro.

Diakhir studi bandingnya itu, Kadar Najmidin memberikan apresiasi yang tinggi terhadap berbagai masukan yang disampaikan Kepala Kankemenag Kota Metro Drs. H. Luqmanul Hakim, MM. Beliau mengatakan kunjungan belajar ke Kankemenag kota Metro ini ternyata tidak salah, karena banyak masukan yang berharga untuk penyempurnaan tertib Administrasi Pelaporan.

Disamping itu para peserta studi banding ini juga menyempatkan diri ke Kanwil Kemenag Propinsi Lampung yang ditandai dengan photo bersama di depan kantor Kanwil Kementerian Agama Provinsi Lampung.

Sebagai langkah peningkatan SDM Kantor Kemenag Rejang Lebong dan sebagai upaya mewujudkan tata kelola keuangan yang baik, lima orang pegelola keuangan Kantor Kemenag RL yaitu Drs. Kadar Najmidin, Adri Hadi, S.Ag, Yusran, S.Sos.I, Rindera, dan Hafid Purnomo melakukan studi banding ke Kemenag Kota Mentro.

Penulis : Hafid Purnomo/JJ Editor : H.Nopian Gustari









0 komentar:

Posting Komentar